OBROLAN ORANG DI WARUNG MAMA IRFAN (1)



101112


Hari masih pagi. Matahari tidak lebih dari pohon kelapa. Udara sejuk masih terasa. Dan warung Mama Irfan pun baru saja selesai berbenah. 

Karena hari ini hari libur maka sejak pagi sudah ada anak nongkrong mangkal di sini. Biasa lah kerjaan anak muda mejeng...., minum kopi mixed, ngobrol, merokok dan makan camilan atau mie instan kuhup.
Lalu datanglah seorang pegawai negeri dan langsung bertanya kepada anak nongkrong yang sudah minum dan ngobrol terlebih dahul: “Hari apa lah hari ini?”
“Pah kabungul ikam. Ini kan hari libur pegawai, hari sabtu! Kamu kan pegawai...?”
“Ya tahu ai tambuk ai...! Tapi maksud ku hari besar apa?”, tanya pegawai bernama Amat itu.
“Hari Sabtu hari besar Yahudi, Amat bego ai..! Sana sembahyang dahulu..!”, sahut kawannya menjawab Amat.
 “Heh... dasar gila. Mana ada Yahudi disini. Maksudku...., ini hari besar Nasional apa..., kulihat tadi banyak PNS, pelajar dan tentara pakai seragam...?”
“Nah ini dasar pegawai telmi. Amat, SH yang terkenal sebagai PNS ternyata tidak tahu hari ini tanggal berapa dan hari besar apa...?! Ih... najis. Pasti PNS yang ini jarang masuk kantor. Jarang bagawi. PNS dinas luar terus ..., kiranya...!”
“Bisa jua ai..!”, timpal kawannya yang lain sambil meminum kopi hangatnya.
“Dasar bujur kada tahu aku ini hari apa?”, akui Amat enteng. “Boleh dong kita lupa...?”
“Lupa...?”
“Oke aja. Ini tanggal cantik wal ai...., 10-11-12. Melihat tidak infotainment di TV mama Irfan itu? Tuh sana liat....! Ada artis minta melahirkan hari ini karena hari ini angka cantik: sepuluh -  sebelas – dua belas! Lalu operasi Cesar, belah perut, sret! Artinya..., Sepuluh November tahun 2012. Coba ingati..., hari apa hari ini..?”
“Iya lah..., baru aku ingat hari ini Hari Pahlawan, 10 November”, kata Amat mengakui kedunguannya. “Makanya banyak orang pakai pakaian seragam. Ada apel hari Pahlawan rupanya..! Hahah!”
“Nah..., hanyar ketahuan kalau ada jua pegawai yang tidak tahu hari ini hari Pahlawan! Pehes kawal ni, parah! Keterlaluan”.
“Ayu ja..., barang haja. Yang penting hidup.”
“Nah itu. Karena hari ini dianggap bersejarah, tanggal cantik 10-11-12 dan hari baik, makanya ada orang yang mengusahakan nikah hari ini dengan angka hoki: 10111213!!”
“Hau.. apa maksud?”
“Artinya menikah hari Sabtu 10 bulan November 2012 pukul 13.00 siang. Singkatnya 10111213. Kan gampang menghapalnya”.
“Betul!”
“Nah..nah nah. Jangan-jangan nomor cantik ini nomor togel jua?”
“Wei... kawan, percaya takhayul jua. Haram bungul ai..., otak judi itu jangan diamalkan. Tuhan maruka, murka. Sengsara hidup ikam.”
Hi-ih ja.”

Seketika suasana diam. Anak nongkrong menikmati minuman yang tersedia di gelas masing masing. Lalu-lalang orang dan kendaraan tiada hentinya di Jalan Panglima Batur dan Karang Paci. Toko elektronik Haji Adenan pun kian ramai didatangi pengunjung. Sungguh sebuah denyut perekonomian yang sederhana dan bersahaja.

                                                                     Kuala Kapuas, 11-11-2012

Komentar

Postingan Populer