PROFIL AKTIVIS BARSEL PROMO "MAIDI" DI HARIAN KOMPAS
Harian umum Kompas edisi hari Jum'at tanggal 31 Oktober 2014 memuat profil "Maidi, Penangkar Anggrek Hutan" pada kolom Sosok di halaman 16. Dengan adanya pemberitaan ini maka aktivitas Barsel Promo secara umum dan Nilam Orchid secara khusus telah mulai dikenal secara lebih luas.
Dalam kepengurusan Barsel Promo kedudukan Maidi adalah Sekretaris dan dia memang khusus menangangi usaha penangkaran dan penjualan anggrek dengan label "Nilam Orchid". Dia dan istrinya juga berusaha mengembang biakkan "lidah buaya" namun sayang kesulitan lahan.
Hambatan yang sedang kami upayakan pemecahannya didalam mengembangkan kelompok usaha bersama "Barsel Promo" adalah ketergantungan kami kepada alam / hutan Barito Selatan secara mutlak sedangkan setiap tahun hutan semakin menyusut, terus terjadi perambahan dan rutin kebakaran sehingga usaha kami terancam bangkrut.
Maidi dengan Nilam Orchid-nya akan kehabisan anggrek apabila hutan terus dirambah, pohon hutannya ditebang, dan lahannya terbakar. Usaha yang lain seperti keripik paku, keripik lambiding / kelakai, keripik putri malu (sasupan air) juga terancam kehilangan bahan dasar karena semua diambil dari hutan alam.
Oleh karenanya kami sangat berharap agar pemerintah bisa menyediakan lahan untuk kami berladang, hutan lindung untuk kami menangkar anggrek, juga menjaga tumbuhan paku, kelakai dan putri malu tumbuh subur di habitat aslinya. Bahkan kini kami pun secara perlahan sudah mengoleksi satwa hutan yang setiap hari tertangkap oleh masyarakat dengan harapan tidak mati atau punah.
Komentar